Pejabat Struktural

Rahman Setiyadi

Foto

Rahman Setiyadi

Ketua Subkelompok Usaha Utilitas

Rahman Setiyadi lahir di Jakarta pada tanggal 2 Januari 1978 saat ini ia menjabat sebagai Ketua Subkelompok Usaha Utilitas sejak tanggal 10 Maret 2023, ia bergabung di BPBUMD yang sebelumnya bernama BPBUMD PM sejak Januari 2015 dengan menduduki jabatan sebagai Kepala Subbidang Pembinaan BUMD Sektor Transportasi, selanjutnya tahun 2016 diangkat sebagai Kepala Subbidang Pembinaan BUMD Sektor Pangan sampai dengan tahun 2017.

Pada tahun 2017 BPBUMD PM bertransformasi menjadi BPBUMD dan ia dipercaya menjadi Kepala Subbidang Perpasaran dan Industri (2017), selanjutnya pada tahun 2021 ia diberikan amanat untuk manjadi  Kepala Subbidang Usaha Utilitas (2021), selanjutnya seiring adanya  kebijakan penyederhanaan birokrasi, momenklatur jabatan berubah menjadi Kepala Subkoordinator Urusan Usaha Utilitas (2021).

Sebelum bergabung dengan BPBUMD, Rahman Setiyadi mengawali karirnya sebagai PNS di kabupaten Lampung Selatan sejak tahun 2005 dan pada tahun 2012 ia diangkat sebagai Kepala Seksi Pengawas Pemerintah Bidang Kemasayarakatan Inspektur Pembantu Wilayah II Kabupaten Lampung Selatan, selanjutnya pada tahun 2013 mutasi ke Inspektorat Provinsi DKI Jakarta, dan pada tahun 2014 diangkat sebagai Pengawas Penyelenggaraan Urusan Pemerintahan Daerah Muda Inspektorat Provinsi DKI Jakarta.

Rahman Setiyadi menyelesaikan pendidikan sarjananya di Universitas Lampung dan memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada tahun 2003. Selama berkarir sebagai PNS Rahman Setiyadi  sudah memperoleh penghargaan Masa Kerja 10 tahun (2021) dan penghargan SLKS  10 tahun (2017).

Diklat-diklat yang pernah diikuti antara lain Diklat Analis Kebijakan Ahli Muda (2022), Diklat Kepemimpinan tingkat IV (2017), Diklat Barang dan Jasa (2014), Diklat P2UPD (2013), Diklat Auditor Ahli Pertama (2011), dan Diklat Auditor Ahli Muda (2011).