Tim BPBUMD melakukan kunjungan lapangan dalam rangka monitoring dan evaluasi Pasar Gardu Asem,
14 May 2025
Tim BPBUMD yang dipimpin oleh Kepala Bidang Usaha Pangan, Utilitas, Perpasaran dan Industri Thomas melakukan kunjungan lapangan dalam rangka monitoring dan evaluasi Pasar Gardu Asem, Kemayoran, Jakarta Pusat, Pada kamis (8/5) yang rencananya Pasar tersebut akan dilakukan revitalisasi.
Ikut hadir pula pada kunjungan tersebut Ketua Dewan Pengawas Perumda Pasar Jaya Suko Pranoto bersama Anggota Dewan Pengawas, Direktur Utama Perumda Pasar Jaya Agus Himawan bersama Direksi dan Perwakilan dari Biro Perekonomian dan Keuangan Setda Provinsi DKI Jakarta.
Hasil monitoring dan evaluasi ini akan menjadi dasar dalam penyusunan rekomendasi kebijakan pembinaan ke depan, guna mendukung terwujudnya pasar yang bersih, tertib, dan ramah bagi pedagang maupun masyarakat.